Senin, 02 Januari 2012

Recap KARA tahun 2011

Selamat tahun baru chingudeul!!!!!

Tahun 2011 jadi tahun yang luar biasa buat Sansuyu. Bukan cuma Sansuyu sih, tapi pasti idola-idola Sansuyu ini juga. Karenanya, yuk kita bahas satu-satu ada apa aja sih di tahun 2011 yang dialami oleh girlgroup kesayangan kita ini?


Pertama, kita mulai dulu dari KARA nih. Nanti akan disusul oleh girlgroup lainnya.


Seperti yang udah Sansuyu bilang sebelumnya, tahun ini, KARA emang lebih aktif di Jepang nih daripada di Korea. Hal ini mungkin, mungkin loh ya, ini sih pendapat pribadi Sansuyu, mungkin saja terjadi karena masalah KARA dengan DSP. DSP adalah kantor tempat KARA bernaung. Masih inget nggak dengan gosip KARA yang mau bubar di awal tahun? Untuuunngg aja nggak jadi bubar. Walaupun begitu, KARA tetap gencar promosi di Jepang dengan mengeluarkan dvd "KARA Best Clips" di Jepang. Cuma seminggu waktu yang dibutuhkan KARA untuk jadi no #1 di Oricon Weekly Chart!! Mantaap

KARA Best Clips

Lanjut lagi, di bulan April, KARA mengeluarkan album Jepang, "Jet Coaster Love" yang pastinya masuk urutan #2 di Oricon Weekly Chart dengan penjualan sebanyak 47.810 kopi. Lanjut lagi dengan single "Go Go Summer" yang emang pas banget buat musim panas nih. Makin sibuk deh kegiatan KARA di Jepang.

Setelah itu, pada bulan September kemarin, KARA mengeluarkan album di Korea yang berjudul "Step"!! Nah, pada berita sebelumnya, yang ini nih, udah diceritain kan ya gimana menariknya koreo step itu. Apalagi setelah hampir menghilang selama tahun 2011, masyarakat Korea (dan kita yang di Indonesia) pasti rindu banget sama KARA dan penampilannya yang khas dengan goyang pantatnya.

Begitulah kira-kira ringkasan kegiatan KARA di tahun ini. Kalau ada yang salah-salah, mohon dimaafkan ya. Hehehehe. Langsung dikomen aja apa yang salah, langsung dibenerin Sansuyu.

Oke deh chingudeul, nantikan recap girlgroup berikutnya yaaaa!


Annyeong
Sansuyu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar